Mengapa memilih E-ujian.id?
Secara financial / keuangan, berikut adalah alasan utama mengapa menggunakan e-ujian.id jauh lebih hemat dibandingkan membuat atau menggunakan aplikasi yang dibeli dan menggunakan server sendiri.
Tidak Memerlukan Server
Membuat aplikasi pembelajaran dengan fitur lengkap (e-learning, ujian cbt, ppdb online, alumni, absensi dll) membutuhkan spesifikasi server (VPS) yang tinggi yang dimana biayanya setidaknya Rp 200k/bulan (2 CPU, 4GB RAM dan 40 SSD Disk).
Layanan e-ujian.id menggunakan teknologi terkini yang memastikan server up hingga 100% dan langsung siap digunakan.
Tidak Perlu Pengetahuan Teknis
E-ujian.id di-design untuk siap digunakan dan tidak perlu pengetahuan teknis atau tenaga IT untuk menggunakannya.
Berbeda halnya jika Anda membuat aplikasi sendiri atau membeli source code aplikasi yang memerlukan keahlian teknis untuk setup server, script hingga melakukan maintenance yang semuanya tentu tidak mudah dan jika membutuhkan tenaga ahli IT biaya akan jauh lebih mahal yang bisa mencapai Rp 5jt/bln.
Pengembangan Fitur
Tujuan utama e-ujian.id adalah memberikan layanan yang terbaik dengan terus melakukan pengembangan aplikasi (perbaikan dan penambahan fitur terbaru dll) dan juga memastikan kehandalan server yang bisa diakses kapan dan dari mana saja.
Ini tentu tidak akan didapatkan jika membeli source code atau aplikasi dari pihak ketiga yang membutuhkan tim IT untuk implementasi dan pengembangannya.